ilustrasi orang kaya |
1. Menjadi pewaris harta kekayaan keluarga kaya raya
Jika Anda dilahirkan di keluarga kaya, kemungkinan besar Anda juga akan ikut kaya. Jadi yang harus Anda lakukan adalah memperlakukan orang tua Anda dengan baik dan hormat serta menyenangkan hati mereka sehingga suatu hari Orang Tua Anda akan membuat Anda menjadi kaya seperti mereka. Tidak hanya dari orang tua, mempunyai keluarga yang kaya memungkin Anda untuk dapat mengumpulkan pundi-pundi uang atau emas dari anggota keluarga lainnya seperti paman atau bibi Anda. Bukan tidak mungkin mereka tidak mempunyai keturunan lalu akan mewariskannya kepada Anda, sesuatu hal yang mungkin bukan?
2. Membeli barang-barang antik
Jika suatu ketika Anda berjalan melewati sebuah toko yang menjajakan barang-barang bekas atau antik, ada baiknya Anda berhenti dan mampir dulu. Siapa tahu, Anda menemukan barang seperti guci kuno lalu kemudian Anda jual lagi ke kolektor barang antik dan mau membeli dengan harga 1000%. Atau mungkin Anda membeli sebuah lampu seperti kepunyaan Aladdin di pasar loak, lalu tiba-tiba keluar jin dan akan menuruti segala permintaan Anda. Siapa tahu kan? :)
3. Isi survei 24 jam
Percaya atau tidak, bahwa terdapat situs resmi di internet di mana Anda hanya disuruh duduk selama 24 jam hanya disuruh untuk mengisi berbagai macam survei. Dari sini, Anda dapat menghasilkan sedikit uang hanya dengan duduk dan mengisi survei yang diinstrusikan. Caranya, hanya dengan memasukan email Anda dan memberikan informasi pribadi. Coba saja!
4. Membuat channel atau akun di Youtube
Ada beberapa orang yang mempunyai saluran di Youtube dan bisa meraup uang miliaran. Anda boleh percaya, setengah percaya, atau tidak percaya sama sekali. Tapi ini benar-benar ada dan nyata. Bayangkan hanya dengan mengupload atau mengunggah video ke youtube, Anda bisa mendapatkan bayaran yang diatas rata pekerja umumnya. Tapi Anda mesti dituntut kreatif atau lucu atau up to date mengirim video-video yang sekiranya banyak disukai orang. Dengan video anda ditonton jutaan orang, maka jutaan uang akan Anda dapatkan. Tentu ada trik-triknya dan tentunya harus extra sabar. Karena ini tidak semudah yang Anda bayangkan, tapi tidak salah jika Anda mencobanya.
5. Belilah detektor logam
Hmmm... cara yang ke 5 ini mungkin agak nyeleneh, tapi perlu dicoba juga. Jika Anda mempunyai banyak waktu, ada baiknya Anda mencoba menghabiskan waktu dengan pergi ke luar ruangan, bisa ke pantai, sungai, atau TPA (tempat pembuangan akhir). Jangan lupa bawalah detektor logam yang sudah Anda beli tadi, siapa tahu dengan alat tersebut Anda bisa menemukan barang berharga seperti emas, permata, atau perhiasan lain. Atau bahkan hanya menemukan paku, janga berkecil hati, kumpulkan paku-paku bekas itu sampai sekiranya Anda jual lagi dengan harga yang tinggi, sehingga bisa membuat Anda menjadi kaya.
6. Menang lotere
Cara ini mungkin tidak berlaku di negara Kita. Meskipun ada, di Indonesia pun termasuk perbuatan ilegal, jadi sebisa mungkin dihindari saja, daripada Anda bisa tersandung masalah. Tapi tidak ada salahnya jika Anda coba saat sedang di negara tetangga yang memperbolehkan pasang nomor atau angka undian lotere. Sampai sejauh ini, mengikuti lotere merupakan sebuah cara termudah untuk membuat orang menjadi kaya. Akan tetapi, perlu keberuntungan yang ekstra agar Anda mendapatkan kejutan tersebut.
7. Menikahlah dengan orang kaya
Ini adalah cara yang paling Saya pribadi sukai, :). Atau mungkin Anda juga menyukai cara yang satu ini, hehehe. Jelas sekali dibanding dengan hal diatas, cara ini merupakan cara yang paling malas untuk menjadi kaya, tapi tunggu dulu. Cara yang satu ini tidak diragukan lagi keampuhannya. Sudah banyak buktinya. Mulai dari orang awam, kalangan artis, hingga para pejabat, ada saja yang terkena kasus seperti ini.
Nah, itulah 7 Cara Untuk Menjadi Orang Kaya Tanpa Kerja Keras yang mungkin bisa jadikan pertimbangan. Cara-cara diatas ada yang sudah berhasil dilakukan orang, ada juga yang belum. Tapi pada dasarnya kekayaan di dunia adalah tidak kekal alias sementara, masih ada dunia lain yang akan Kita temui, jadi alangkah baiknya jika kita bisa menyikapinya secara bijaksana.
Hiç yorum yok:
Yorum Gönder